Birmingham - INGATKEMBALIcom: Ribuan umat Muslim berkumpul di Small Heath Park, Birmingham, pada hari Minggu l, 30 Maret 2025 untuk merayakan Idulfitri. Perayaan ini merupakan yang pertama ⁿsetelah acara sebelumnya tahun 2023 dan 2024 dibatalkan akibat cuaca buruk.
Acara ini diselenggarakan oleh Masjid Green Lane, yang tahun ini merasakan semangat kebersamaan lebih kuat dibanding tahun-tahun sebelumnya. Kepala kesejahteraan masjid, Sidrah Awan, mengungkapkan bahwa ratusan orang juga telah berbuka puasa di masjid selama Ramadan.
Mengutip dari BBC News, ia menambahkan bahwa, semangat berbagi dan membantu sesama sangat terasa dalam perayaan tahun ini. "Orang-orang begitu bahagia bisa berbagi serta membantu mereka yang lebih sulit dijangkau,” ujarnya.
Tahun lalu, masjid memutuskan untuk tidak mengadakan perayaan Idulfitri di taman dan hanya menggelar salat di dalam masjid. Kepala Humas masjid, Haniya Aadam, menyoroti pentingnya beribadah di alam terbuka dan mengutip ayat Al-Qur’an tentang melihat tanda-tanda Allah di langit.
Menurutnya, salat di luar ruangan memberikan perasaan lebih dekat dengan Allah. Perayaan Idulfitri ini mendapat apresiasi dari Wali Kota West Midlands, Richard Parker.
Ia menyebut, acara ini luar biasa dan memuji kerja keras masjid, kepolisian, serta dewan kota dalam penyelenggaraannya. Acara ini menjadi momen penting bagi komunitas Muslim di Birmingham, berlangsung lancar, dan penuh semangat kebersamaan.(Na/By/Sa/Ar/Na)
Copyright © INGATKEMBALIcom 2025